Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan tanah air, aktor yang merupakan bintang film lawas sejak era 70'an. Dikutip dari intipseleb.com, kabar Rudy Salam meninggal dunia disampaikan oleh Roy Marten dan Gading Marten melalui Instagramnya.
"Tuhan yang memberi Tuhan yang pula yang mengambil. Telah berpulang ke rumah Bapa di surga, Suami/papa/opa dan saudara kami tercinta. Rudi Salam pada hari Jumat, 18 November 2022 jam 06.04 WIB di RS Harum,” tulis Gading Marten di Instagramnya.
Rudy Salam yang memiliki nama lengkap Rudy Sutantio Abdul Salam, lahir di Salatiga, tanggal 3 Desember 1948. Rudy Salam merupakan kakak dari aktor Roy Marten dan Chris Salam.
Rudy menikah dengan aktris Marina Gardena di Salatiga, Jawa Tengah, pada 7 September 1978. Dari pernikahannya ini mereka dikaruniai dua orang anak yaitu Runa Ricci Salam dan Rama Prakarsa Salam.
Di eranya ia berpasangan dengan aktris Doris Callebaute dalam film Sejuta Duka Ibu, Rosita, dan Garis-Garis Hidup. Ia juga pernah bermain film dengan Tanty Yosepha dengan judul Sejuta Serat Sutera.
Rudy berperan sebagai seorang pemerkosa bersama dengan Ruth Pelupessy dalam film Sundelbolong (1981). Film-film top nasional pernah dibintangi oleh Rudy Salam, antara lain : Perwira Ksatria, Kisah Cinta Nyi Blorong.
Saat melambungnya produksi sinetron, Rudy Salam pun membintangi sinetron Pernikahan Dini bersama Agnes Monica dan Syahrul Gunawan, Buku Harian Nayla bersama Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie. Rudy Salam menghembuskan nafas terakhirnya pagi hari jam 06.04, di RS Harum dalam usia 73 tahun. Jenazah akan disemayamkan atau dikremasi dirumah duka Cikini.(Red)