Selesai Shalat Subuh Berjamaah, Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Titip Pesan Kamtibmas.


Kabupaten Tangerang,- Media Rakyat Nusantara. Online, - Personil Unit Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten Bripka Anwarudin melaksanakan shalat subuh berjamaah di masjid As Samiran Kelurahan Sukamulua Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang. Rabu ( 20/04/2022 )

Kegiatan shalat subuh berjamaah sendiri rutin dilaksanakan oleh personil Polsek Cikupa di masjid masjid yang ada di wilayahnya.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan dalam rangka memakmurkan masjid dan juga bertujuan untuk meningkatkan rasa aman dan nyaman masyarakat dalam melaksanakan ibadah terutama di ramadhan ini” Ucap Bripka Anwar 

Setelah mengikuti shalat subuh berjamaah, Bripka Anwar memberikan pesan pesan Kamtibmas kepada para jamaah agar bersama bersama menjaga kekondusifan Kamtibmas di lingkungan sekitar.

Mari bersama sama menjaga kekondusifan Kamtibmas di lingkungan masing masing, terutama di bulan Ramadhan ini sehingga kita bisa melaksanakan ibadah puasa dengan khusyuk." Lanjtnya.

Disamping itu, Bripka Anwar juga mengingatkan kepada para jamaah yang mempunyai anak usia remaja untuk betul betul di monitor agar tidak terlibat kenakalan remaja yang bisa merugikan diri sendiri maupun orang lain.

Selalu memonitor anak anak kita agar tidak terjadi kenakalan remaja yang bisa merugikan diri sendiri maupun orang lain, apalagi sampai terlibat tindak pidana." Lanjutnya.

Selain menyampaikan pesan Kamtibmas, Juga menghimbau yang belum divaksin agar segera mendaftkan diri di gerai vaksin presisi Polsek Cikupa maupun di fasilitas kesehatan yang menyediakan layanan vaksin.* Bripka Anwar. 

. (Apang Spd) 

Lebih baru Lebih lama