Demi Kenyamanan saat Berlebaran, PP Bunder PAC Kec Cikupa Giat Gotong Royong Benahi Saluran Air


Tangerang  - Media Rakyat Nusantara. Online, - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, PP Bunder bersama jajaran bergotong royong memperbaiki saluran air dan lainnya, di sekretariat posko Kelurahan Bunder Rt 008/02 No 67 Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, pada hari ini Rabu 27/4/2022  pagi pukul 9:00wib sampai dengan selesai.

Pada kegiatan itu, Hasan Hariri Ketua Ranting PP Bunder menyatakan, kegiatan gotong royong yang digelar oleh jajaran dan dibantu lainnya bersama RT 008/02 setempat Vony. M. Noh tersebut dalam rangka memperbaiki saluran air dan jalan dipinggiran saluran air ditambal

“Tujuan diperbaiki saluran air yang penuh sampah berpasir dan pinggiran jalan saluran air yang sudah berlubang dan rusak ini agar tidak membahayakan bagi pengguna jalan terlebih saat Lebaran,” ungkap Hasan

Disebutkan, selama ini, para anggota PP Ranting Bunder terus menggalakkan budaya gotong royong di kalangan masyarakat kerana dengan pekerjaan yang berat akan terasa lebih ringan apabila dikerjakan bersama-sama, "tambah Hasan

Vony M. Noh mengapreasi kegiatan yang dilakukan PP Ranting Bunder, menurutnya kegiatan gotong royong ini sangat bagus mengingat kegiatan perbaikan ini juga sangat diperlukan dan dirasakan oleh kita sendiri khususnya dan demi kelancaran saluran air untuk kenyamanan dan mencegah banjir bila musim penghujan datang, Beliau juga menambahkan agar kegiatan seperti  bergotong royong agar terus digalakan guna mempererat tali silaturahmi di lingkungan Kelurahan Bunder. Pungkasnya

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Sopian Hadi (Jepang) ketua ranting PP Desa Talagasari, H. Dadan Ramdani waka ranting Desa Dukuh, Ipal Paisal (pey) PP Bunder, Iwan Supriadi (iwenk) ketua anak ranting RW 01, Ridwan Kentung Koti, Nurul Hidayat (bote) sekretaris serta semua Jajaran PP Bunder yang kebetulan bisa hadir di kegiatan gotong royong ini.

Berkat kerja bergotong royong, pekerjaan menjadi cepat selesai, masalah teratasi serta silaturahmi juga dapat  terjalin. “Inilah salah satu contoh penerapan bersama kita bisa sebagai jargon PP Bunder, dan berterima kasih kepada semua yang turut membantu dalam kegiatan ini, "tutup Hasan

Alhamdulillah dalam kegiatan berjalan lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari demi mencegah penyebaran Covid-19.


. (Apang Spd) 

Lebih baru Lebih lama