Jelang Ramadhan, Polsek Malingping Polres Lebak Pantau Harga Dan Ketersediaan Sembako


Lebak - Media Rakyat Nusantara. Online
,- Mendekati bulan suci Ramadhan 1443 H yang jatuh pada awal bulan April tahun 2022 ini, Kanit Intel Akp Heri Supriyadi yang di dampingi anggota Polsek Malingping melaksanakan monitoring dan pengecekan harga serta ketersediaan Sembako di Pasar Malingping dan minimarket, Senin (28/03/2022) Pagi.

Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Malingping Kompol Gunarto Trio S.H mengatakan, ini dilaksanakan untuk memantau persediaan sembako dan antisipasi kenaikan harga yang biasanya mengalami kenaikan dan kelangkaan serta aksi penimbunan pada saat menjelang bulan Ramadhan.

Selain memantau harga dan ketersedian sembako, personil Polsek Malingping juga melakukan pengecekan ketersediaan Minyak Goreng di sejumlah Toko sembako yang ada di wilayah Kecamatan Malingping 

“Sampai saat ini stok Sembako masih aman dan tidak ada kenaikan harga yang signifikan, untuk Stok minyak goreng ada namun tidak banyak serta harganya mengalami kenaikan,”. Ujar Kompol Gunarto.

Di samping itu, Akp Heri menghimbau kepada para pedagang agar tidak melakukan kecurangan dengan memainkan harga dan melakukan penimbunan sembako, karena hal ini sangat merugikan dan meresahkan masyarakat. Dan para pedagang juga diharapkan melakukan koordinasi dengan pihak terkait agar tidak terjadi permainan harga dan penimbunan sembako.

"Dengan adanya kegiatan pengecekan ini diharapkan mampu memonitoring ketersediaan stok sembako menjelang datangnya bulan suci Ramadhan dan mampu mengantisipasi terjadinya kecurangan atau permainan harga serta mencegah terjadinya penimbunan stok sembako sehingga masyarakat tidak mengalami kelangkaan maupun kenaikan harga sembako menjelang datangnya bulan suci Ramadhan," tutup Kanit Intel Akp Heri. 

. (Apang Spd.)

Lebih baru Lebih lama