Menuju Polri Yang Presisi, Propam Polda Banten Cek Kesiapsiagaan dan Kedisiplinan Personil Polsek Cikupa Polresta Tangerang


Kabupaten Tangerang - Media Rakyat Nusantara. Online
, - Untuk Meningkatkan Kedisiplinan dan Ketertiban personil Polri, Propam Polda Banten melakukan Penegakan dan Penertiban Disiplin (Gaktiblin) di Polsek Cikupa Polresta Tangerang, Minggu (27/02/2022).

Kasubbid Provos Propam Polda Banten Kompol Feby Harianto,S.IK.,MM memimpin pengecekan kesiapsiagaan dan kedisiplinan tersebut bersama kanit Riksa AKP Makmur beserta Tim dan didampingi Kapolsek Cikupa Kompol Indra feradinata,SH.,S.IK.

Kegiatan tersebut dalam rangka melakukan pencegahan pelanggaran dari setiap anggota Polri khususnya Personil Polsek Cikupa Polresta Tangerang. Sejumlah pengecekan dilakukan mulai dari SPKT, ruang tahanan, jumlah tahanan, CCTV, buku mutasi, buku kunjungan tamu, dan kelengkapan diri serta sikap tampang masing masing personil.

Kompol Feby mengatakan, ia bersama anggotanya melakukan pengecekan secara langsung ke Polsek-Polsek di jajaran Polda Banten dalam rangka melakukan kegiatan sesuai dengan arahan dari Bapak Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Bapak Kapolda Banten Irjen. Pol. Prof. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, S.H., M.H., M.B.A

Kami dari Bid Propam Polda Banten melaksanakan pengecekan secara langsung tentang bagaimana kesiapsiagaan Personil di Polsek jajaran dalam melayani masyarakat." kata Kompol Feby.

Ia juga menuturkan bahwa pengecekan ini sebagai bentuk meminimalisir terjadinya pelanggaran-pelanggaran yang ada, sehingga pelayanan Prima bisa langsung dirasakan oleh masyarakat.

Anggota Polri harus siap diri dan tertib sebelum melakukan tugasnya sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, dan merupakn agenda rutin. Selain itu, pelaksanaan Pemeriksaan Sikap tampang Anggota harus sering dilakukan untuk menghindari terjadinya pelanggarang disiplin", tegasnya.

Sementara itu Kapolsek Cikupa Kompol Indra feradinata,SH.,S.IK Mengingatkan kepada jajaranya. “ Agar hindari segala bentuk pelanggaran, Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan ikhlas, kita harus selalu siap dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat secara baik dan maksimal. “ Tutur Kapolsek Cikupa Kompol Indra Feradinata, SH, S. IK. 

.(Apang Spd)

Lebih baru Lebih lama