Angin Puting Beliung Menerjang Dua Rumah Warga di Desa Pagelaran


LEBAK - Media Rakyat Nusantara. Online, Hujan disertai angin puting beliung menerjang dua rumah milik Yuli dan Tirah warga Kampung Sawah RT 08 RW 01, Desa Pagelaran, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Sabtu (19/2/2022).

Saksi mata Dedeh (42) warga setempat yang rumahnya dekat dengan rumah Yuli juga dekat dengan rumah Tirah, mengatakan dengan adanya kejadian tersebut.

"Tadi itu pak... Sekitar pukul 14:30 WIB, Saya sedang di rumah, saat tu sedang hujan tiba-tiba ada angin kencang yang muter-muter atau angin puting beliung pas rumah Ibu Yuli, Saya melihat bersama anak Saya bagian atap rumah Ibu Yuli itu terangkat, setelah itu anginnya bergeser ke sekitaran rumah Mak Tirah dan menumbangkan 2 Pohon yaitu pohon kelapa dan pohon kayu laban, pohon kelapa menimpah rumah Mak Tirah bagian depan dan pohon laban menimpa bagian belakang," ujarnya.

Lanjut Dedeh, "Mak Tirah itu seorang janda tua yang  tinggal sendiri. Saat kejadian tadi Mak Tirah sedang di rumahnya namun tidak tertimpa apapun, ia selamat, hanya genting dan yang lainnya rusak. Setelah kejadian Mak Tirah dijemput dibawa anaknya" terangnya.

Sementara, Yuli pemilik rumah yang terkena dampak angin puting beliung, mengatakan, "Tadi itu saya ada yang jemput suruh nengok rumah Saya yang di disini, Saya kan tinggalnya di rumah satunya yang di dekat gang Cihuni, rumah yang disini kosong. Saya lihat rumah ini ya seperti yang Bapak lihat sendiri, bagian atap pada ngebuka dan yang lainya akibat dari angin tersebut. Kalo yang lebih jelasnya selaku saksi mata ya itu Ibu Dedeh." ungkapnya.

Pantauan wartawan di lokasi kejadian terlihat rumah Tirah tertimpa pohon kelapa dan pohon kayu laban, gentingnya pada jatuh dan bagian belakang atas rumah ambruk. Selain itu rumah Yuli terlihat bagian atapnya terbuka dan sedang diperbaiki. Juga terlihat pegawai PLN sedang memperbaiki kabel yang tertimpa pohon tumbang tersebut.

Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materiil belum diketahui jumlahnya.*

. (Apang Spd.) 

Lebih baru Lebih lama