Amankan Aksi Unras Buruh, Kapolsek Cikupa Polresta Tangerang Ingatkan Massa Patuhi Prokes


Kabupaten Tangerang - Media Rakyat Nusantara. Online,
Jajaran Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten dipimpin Kapolsek Kompol Indra Feradinata,SH.,S.IK melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa yang dilakukan oleh serikat pekerja / Serikat Buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Buruh Merdeka ( FSBM ) di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan citra raya Desa Cikupa Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang. Senin 21- 02 - 2022

Selain melaksanakan pengamanan, sejumlah personel gabungan Polresta Tangerang dan Polsek Cikupa turut mensosialisasikan sekaligus mengingatkan para buruh tersebut untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

Kapolsek Cikupa Kompol Indra Feradinata, SH, S. IK. juga mengingatkan. “Silahkan sampaikan aspirasinya dengan tertib, Dan tidak lupa patuhi protokol kesehatan, dengan menggunakan masker dan perhatikan jarak antara satu dengan lainnya." Ujar Kompol indra.

Demi berjalannya aksi unras dengan tertib, Polresta Tangerang menerjunkan 106 Personil pengamanan gabungan baik terbuka maupun tertutup yang turut dibantu oleh jajaran Koramil 04 Cikupa. Sementara itu, aksi unjuk rasa Federasi serikat Buruh Merdeka ( FSBM ) tersebut terkait dengan Permennaker No. 2 Tahun 2022 tentang cara persyaratan pembayaran Jaminan Hari Tua ( JHT ).*Tutup Kapolsek Cikupa Kompol Indra Feradinata, SH, S. IK. 

. (Apang Spd)

Lebih baru Lebih lama