Enjang Yuda Aktivis Pantura Minta Audit Pembangunan Paping Block Di Rawa Kalong


Kabupaten Tangerang,- Media Rakyat Nusantara. Online, Pembangunan Proyek paving blok yang sudah terselesaikan kurang lebih satu bulan yang berlokasikan di Kampung Rawa Kalong RT .02 RW.02 kelurahan Pakuhaji Kecamatan Pakuhaji, Mendapatkan kritikan oleh aktivis Pantura, karena dianggap selain pengerjaannya diduga Asal asalan, Kamis(13/1/22).

Hal itu di ungkapkan oleh Enjang Yuda Selaku Aktivis Pantura Menerangkan, kondisi keberadaan tanah tersebut masih labil alias Masih perawan, dan seharusnya agar hasil bangunannya awet dalam pengerjaan Proyek paving blok itu melakukan pemadatan terlebih dahulu untuk pengerasan dasar.

“Setahu saya, pengerjaan dasar itu harusnya ada pengerasan yang menggunakan amparan Makadam, Memang fakta dilapangan di ampar saja dan pemasangan Kastin pun tidak ada 20cm,” Katanya.

Menurutnya, jika paving blok dikerjakan pada tanah labil, maka tidak akan bertahan lama, akan terperosok atau bergelombang. “Kalau tanahnya atau dasar pengerjaan memang sudah bagus tidak labil, bisa saja seperti itu. Namun kalau tanahnya labil, saya yakin itu jalan paving blok tidak akan bertahan lama,” ungkapnya.

“Yang saya heran adalah bahwa tiap pengerjaan apapun itu pasti ada yang namanya pengawas terkait tidak terlihat tidak nampak ketika monitoring disaat pengerjaan tersebut, tapi kenapa masih saja ditemukan pengerjaan paving block di duga menyalahi aturan yang sesuai rancangan seperti Kastin berukuran 18 cm yang seharusnya itu 20 cm, dan Seharusnya amparan makadam 5 cm dan abu 3 cm, memang benar terlihat amparan makadam dan abu nya tapi setelah saya ukur tidak ada 5 cm yang seharus ini dikerjakan sesuai

Rencana Anggaran Belanja (RAB)," Ujarnya.

Lanjut, Enjang yuda menduga pekerjaan pemasangan paving block tidak dilakukan pemadatan urugan oleh amparan makadam dan tinggi Kastin seharus 20 cm namun Fakta dilapangan tinggi Kastin itu 18 cm , Dan saya berharap kepada pemerintah terkait Harus audit kembali pekerjaan tersebut dan saya pinta harus sesuai rancana anggaran belanja (Rab), Seperti Kastin harus 20 cm Dan perbaiki saja pekerjaan tersebut ,"Ucapnya

(yd)

Lebih baru Lebih lama