Jenderal Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI. Sekjen Ormas Brinus :Beliau Jenderal Berprestasi dan Hebat


Jakarta -mediarakyatnusantara.online,-Jenderal TNI Andika Perkasa menjadi calon Panglima TNI yang ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo.

Uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test (FPT) juga telah dilakukan oleh jenderal bintang empat tersebut.

Terkait Andika Perkasa yang bakal menjadi Panglima TNI, Sekretaris Jenderal Ormas  Nasional Brigade Nusantara dan juga pengamat kemiliteran Ebo Setyo Indarto memberikan tanggapannya.

Menurut Gus Ebo sapaan akrab Sekjen Brinus ini, Andika Perkasa memang layak untuk menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun.

Namun sayangnya, jabatan Andika Perkasa sebagai Panglima TNI hanya akan berlangsung satu tahun ke depan.

Sebab, pada Desember 2022 mendatang, Andika Perkasa memasuki masa pensiun.

Sekjen Ormas Nasional Brinus tersebut juga mengakui kemampuan Andika Perkasa dengan segala prestasi yang telah ditunjukkannya sejauh ini.

"Melihat perkembangan dan kemajuan angkatan darat selama beliau kasad sangat luar biasa,Top dah pokoknya.Selamat buat pak Andika "puji Gus Ebo.

"Jenderal Humble cerdas dan sangat merakyat pokoknya Panglima paling top ini sudah. Ya itu sayangnya (cuman satu tahun menjabat)," ucap Gus Ebo ketika dimintai pendapatnya oleh media.

Organisasi Brinus juga sangat berharap,Dengan pengangkatan Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI soliditas selalu terjaga dan TNI akan selalu dicintai rakyat.

Selamat Jenderal Andika. (red) 

Lebih baru Lebih lama