Jon Bon Jovi Rocker Yang Setia Pada Istri dan di Kenal Dermawan

Jakarta, jalurseleberiti.com – Lahir dengan nama John Francois Bongiovi Jr, di New Jersey 2 Maret 1962. Jon Bon Jovi sangat terkenal dengan profesinya sebagai musisi, penyanyi, komponis dan seorang aktor film.

Dan dikenal sebagai vokalis dan pimpinan grup band rock Bon Jovi. Jon Bon Jovi adalah putra dari John Bongiovi Sr, seorang tukang cukur dan mantan tentara, ibunya bernama Carol Sharkley yang juga mantan angkatan laut dan ahli dalam tanaman bunga.

Pada 29 April 1989 Jon Bon Jovi menikah dengan Dorothea Hurley, pernikahan mereka dikarunia 4 orang anak. Tak bisa dipungkiri bahwa kehidupan penyanyi rock kerap bercerai dengan rumah tangga yang hancur, namun hal itu tidak berlaku buat Jon Bon Jovi yang rumah tangganya langgeng.

“Terkadang aku mendapat julukan sang bintang rock dengan pernikahan terlama. Tapi aku akan menerima omongan orang itu karena aku bahagia”, kata Jon dikutip dari kanal YouTube Gudank Profile.

Awal mula munculnya grup musik Bon Jovi saat Jon dan kedua saudaranya sering berpergian ke klub lokal dan mempunyai impian menjadi bintang rock itu ketika usia mereka masih kecil. Saat Jon berusia 16 tahun, ia bertemu dengan David Bryan.

Namun pada Maret 1983 personel bandnya belum lengkap hingga Jon memutuskan menjadi penyapu lantai di sebuah studio rekaman. Ia menulis Runeway dan merekam bersama 5 personel lainnya. Diantaranya Tim Pierce sebagai gitaris, Roy Bittan keyboard, Dave The Snake Sabo pada gitar, Frankie LaRocha pada drummer, Hugh McDonald pada bass.

Lagu Runeway semakin lama makin diminati, Bon Jovi mulai memperlihatkan aksi panggung yang memukau mereka saat pertunjukan di New York. Bon Jovi mulai bergabung dengan perusahaan rekaman Derek Shulman dan PolyGram.

Bon Jovi pun merilis berbagai macam album yang sangat sukses dipasaran. Dan album perdana mereka Bon Jovi yang dirilis pada 21 Januari 1984. Jon Bon Jovi memiliki proyek solo yaitu album Blaze of Glory yang merupakan soundtrack film Young Guns II, yang berhasil meraih predikat “The Best Soundtrack Album”.

Pada 1997 Jon Bon Jovi merilis album solo keduanya yang berjudul Destination Anywhere. Jon Bon Jovi saat itu menguasai panggung hiburan, rocker bergenre balada ini juga sukses di dunia seni peran. Tercatat 14 judul film dan 4 program televisi telah dibintanginya.

Dari semuanya Jon Bon Jovi sukses mendulang kekayaan bersih senilai 3,9 triliun rupiah. Bersama istrinya Jon Bon Jovi di dapuk sebagai salah satu pasangan kaya yang dermawan se Amerika Serikat, dengan yayasan nirlaba miliknya bernama The Jon Bon Jovi Soul Foundation.(Red)

Baca juga :

Pernikahan ALVIN DARMAWAN dengan LATIFAH AINURRAHMAH, Minggu 8 Agustus 2021

Mengingat kembali Perform “Ki Serbet Nova” Pada Acara Reuni Alumni SMPN 79 Angkatan 83

Heru Tukul di Single Langgam Keroncong “Tragedi Virus Corona”

Lebih baru Lebih lama